√ Laporan Pandangan Mata: Banjir Kembali Kepung Kota Palopo, Netizen Ramai-ramai Siaran Langsung di Sosmed- Portal News - Media Investigasi Pembaharuan Nasional

Jelajahi

Copyright © Portal News
Created with by Portal News
PT ZIB Group Templates

Iklan

Iklan

iklan-portal-news

Laporan Pandangan Mata: Banjir Kembali Kepung Kota Palopo, Netizen Ramai-ramai Siaran Langsung di Sosmed

Kamis, 28 Maret 2024, Maret 28, 2024 WIB Last Updated 2024-04-03T04:05:42Z


PORTAL NEWS
-- Curah hujan di kota Palopo kembali tinggi, sejak sore hingga malam hari ini, Kamis 28 Maret 2024, di pukul 22.00 WITA.


Di sejumlah akun sosial media, warga kota Palopo mengabadikan momen yang sebenarnya bukan hal langka lagi, tapi rutin terjadi setiap debit air curahan hujan memenuhi anak-anak sungai dan kanal air di beberapa titik kota berjuluk Kebersamaan dan Idaman ini setiap hujan turun.


Titik banjir dari tahun ke tahun sejak zaman pemeritahan wali kota HM Judas Amir hingga saat ini diemban Pj wali kota Palopo, Asrul Sani tidak banyak berubah. 


Jalan Belimbing dan sekitarnya, Jalan Haji Hasan, Pertigaan Toko Segi Tiga Emas, Hotel Buana, Jalan Jensud Jembatan Ammasangan, Jembatan Bolong, dan sekitarnya serta di Jln Cakalang, Ponjalae, Jalan Ahmad Razak, Perumahan Pajalesang, Salo Tellue dan sekitarnya adalah titik-titik rawan banjir dari tahun ke tahun. 


Beberapa akun yang menyajikan siaran langsung antara lain: akun Alam Shoop Kota Palopo. 


Ditonton lebih 100 pemirsa, live tersebut menampilkan suasana di kanal talud Salo Tellue, Wara Timur yang dipenuhi sampah dan potongan kayu yang dibawa oleh aliran anak sungai Ammasangan. 


Nampak, tentara anggota TNI dan warga setempat, sibuk gotong royong membersihkan area sungai dengan sampah bertumpuk dan berserakan membuat drainase tersumbat.


Ada 60 komentar, di akun itu. Salah satunya bilang begini: 


"Barusan masuk itu di rumah nya bapak haji.berarti tinggi betul air le,"  tulis akun Andi Asnur AN.


Lalu ia menambahkan, "Ibu dewan NurEny Muhammading Eny Gerindra ..tdk tenggelam ji ga cafe nya"   

"Cakalang & salotellue tenggelam ini mlm," komentarnya lagi.  


Sementara akun To Kadang juga menyajikan 6 potongan video banjir Palopo. 


Caption-nya berjudul: #PALOPO KEBANJIRAN# Waspada ki semua kapolo yang ada di bantaran sungai... Semoga hujan cepat redah dan banjir juga cepat surut

🥲🥲🥲


Dari lokasi video jelas terlihat suasana tanggul di Sungai Ammasangan Jalan Belimbing dan sungai Salo Tellue yang meluap hingga ke jalanan di sekitar perumahan. 


Dari percakapan dalam video tersebut, seorang pria menyebut, jika tanggul di belakang pabrik es sudah jebol. 


Sementara akun Facebook Amin Harto juga mengupload 5 video banjir di sekitar rumahnya. 


Nampak air sudah masuk ke rumah warga di Jalan Belimbing dengan ketinggian air bervariasi, mulai 30 cm hingga sampai ketinggian dada orang dewasa. 


Kami masih terus berusaha mencoba menghubungi BPBD Palopo untuk memastikan assesment dari kejadian banjir jilid dua malam ini, terkait titik banjir dan dampak yang ditimbulkan. (Red)

Jangan lupa subscribe dan ikuti Video lainya  di Channel Youtube Portal TV 

Silahkan Komentar Anda

Tampilkan


Portal Update


X
X
×
BERITA UTAMA NEWS
-->