Musibah tanah longsor yang terjadi sekira pukul 09.00 WITA pada Senin pagi tadi (26/02) membuat puluhan orang dinyatakan hilang dan masih tertimbun, serta dugaan sementara, sedikitnya dua unit mobil serta 15 unit motor ikut tertimbun longsor.
Demikian siaran pers BPBD Kabupaten Luwu yang diterima redaksi Portal News beberapa saat yang lalu.
Pagi ini yang menutupi badan jalan, namun warga dan pengendara tetap memaksakan untuk melintas dengan cara saling bantu mendorong kendaraan dan saat melintas terjadi longsor susulan yang membuat kendaraan bersama warga banyak tertimbun material.
Sementara dalam video amatir yang beredar, nampak seorang perempuan dan seorang lelaki warga Desa Dampan, Bastura Luwu, bernama Wanto ikut menjadi korban dan berhasil dievakuasi.
Belum ada keterangan resmi pejabat berwenang, termasuk Pj Bupati Luwu, Muhammad Saleh, yang setelah dilantik pekan lalu, baru akan memulai masuk kantor pada Senin pagi ini di kantor Bupati Luwu, kawasan Senga Belopa.
Berikut rincian data dan fakta bencana longsor Desa Bonglo Bastem Utara:
• 6 jiwa selamat di evakuasi ke puskesmas setempat
• 4 jiwa kondisi Meninggal Dunia sudah dievakuasi saat ini
• dugaan sementara masih ada -/+ 15 unit mtor, 2 unit mobil tertimbun material
• Kerusakan : badan jalan poros Desa tertimbun sepanjang 100 m dalam kondisi Rusak Berat dengan kedalaman longsor 100 m (lebar jalan poros terdampak 4 meter, panjang 100 m)
• Terdampak : akses mobilisasi pemukiman warga Desa Bonglo Kec. Bastem Utara terputus