√ Satpol PP Luwu Bersihkan APS dan APK Bacaleg, Partai Buruh: Alhamdulillah, Aturan Harus Ditegakkan! - Portal News - Media Investigasi Pembaharuan Nasional

Jelajahi

Copyright © Portal News
Created with by Portal News
PT ZIB Group Templates

Iklan

Hot Widget

iklan-portal-news

Satpol PP Luwu Bersihkan APS dan APK Bacaleg, Partai Buruh: Alhamdulillah, Aturan Harus Ditegakkan!

Jumat, 11 Agustus 2023, Agustus 11, 2023 WIB Last Updated 2023-08-12T10:54:09Z

Satpol PP Luwu Bersihkan APS dan APK Bacaleg, Partai Buruh: Alhamdulillah, Aturan Harus Ditegakkan!

LUWU, PORTAL NEWS
-- Sejumlah alat peraga sosialisasi (APS) dan alat peraga kampanye (APK) Bakal Calon Legislatif (Bacaleg), maupun Bakal Calon Presiden (Bacapres) Partai Politik mulai ditertibkan oleh petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Luwu, Jumat 11 Agustus 2023. 


APS dan APK tersebut dibersihkan sejak pukul 08.00 WITA di sepanjang jalan poros Belopa, dimulai dari batas kota Belopa-Suli di bagian selatan, hingga batas kota Belopa-Belopa Utara di bagian utara. 


Puluhan petugas Satpol PP terlihat merobohkan baliho maupun spanduk Parpol peserta Pemilu 2024 disaksikan langsung Kasatpol PP Muhammad Ikbal Halwi SSTP MM. 


Kasatpol PP kepada awak media mengatakan, kegiatan penertiban hari ini menindaklanjuti rapat koordinasi dengan KPU Luwu beberapa hari lalu, kemudian sesuai pula Peraturan Bupati Luwu nomor 115 tahun 2022 itu jelas mengatur bahwa jalur hijau tidak boleh ada alat peraga dan sejenisnya, ditambah penegasan dari KPU soal larangan pemasangan APS yang sudah berbau kampanye atau ada ajakan mencoblos nomor urut Bacaleg tertentu.


"Target dan sasasan kami jelas tadi, teman media sudah saksikan juga, tempat-tempat seperti di lembaga pendidikan, sekolah dan tempat umum lainnya tidak boleh dipasangi alat peraga. 


"Insya Allah kami akan tindaklajuti terus penertiban ini dengan berkoordinasi dengan penyelenggara KPU dan Bawaslu. Karen ini terkait anggaran juga, kami masih menanti perubahan anggaran sehingga kegiatan ini bisa terus kami lanjutkan yang nantinya akan mengcover seluruh area Kabupaten Luwu," pungkas Ikbal. 


Sementara itu, perwakilan partai politik, yang ikut memantau langsung jalannya penertiban ini, Zainuddin Bundu selaku Ketua Bidang Organisasi Partai Buruh Exco Kabupaten Luwu kepada awak media mengatakan, kegiatan Satpol PP kali ini adalah suatu keharusan dan kewajiban yang musti dilakukan pihak pemerintah, baik itu partai politik lama maupun yang baru, aturan harus kita tegakkan, 


"Dan alhamdulillah hari ini kami berikan apresiasi kepada Satpol PP, semoga ini terus berlanjut karena masih banyak lagi alat peraga yang masih terpasang di sepanjang jalan poros Kabupaten Luwu sampai ke Walmas sana," sebut mantan pewarta tabloid terkenal ini. (Red)  

Silahkan Komentar Anda

Tampilkan


Portal Update


PORTAL OLAHRAGA

+

PORTAL OTOMOTIF

+

X
X
×
BERITA UTAMA NEWS
-->